MENU DAUN BINAHONG SEBAGAI OBAT PENURUN DARAH RENDAH Menu of Binahong Leaf As Low Blood-Lowering Drugs
Edi Purnomo, Moh. Agus Krisno Budiyanto
Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Muhammadiyah Malang
Jl. Tlogomas 246 Malang Telp 464318
ABSTRACT
Plant is growing vines. Often used as a gendola or circular arch over the garden path. Some are name Binahong and come from Korea. But this plant is already long existed in Indonesia and called gendola (Basella rubra linn). Binahong leaves as diabetes drugs, shortness of breath, low blood, kidney inflammation, vomiting vomiting, mild concussion.
Hypotension, or what is commonly known as low blood pressure is a condition in which blood pressure is lower or falls below the normal rate until it reaches 90/60 mmHg when the person’s normal blood pressure in healthy individuals generally ranges from 120/80 mmHg. Blood pressure is the result of the heart that pumps blood to circulate in the body through blood vessels.
In addition to enhancing the vitality of a man, leaves binahong can heal inside and out like after the surgery, typhoid, ulcers, colitis and hemorrhoids. Can also cope with the swelling and blood clots, restoring weak after the illness, arthritis, bruising hit, uric acid and prevent stroke.
For use in, Soejiyo made as follows: take the rhizome (root) to taste, washed, then boiled, filtered, and the results after a cold drink 2-3 times a day, this way to heal surgical wounds, ulcers, typhoid, dysentery, physical fitness (add eggs and honey), prevent stroke, gout and back pain.
Key Word: binahong leaves, hypotension, low blood
ABSTRAK
TANAMAN ini tumbuh merambat. Sering digunakan sebagai gendola atau gapura yang melingkar di atas jalan taman. Ada yang menamainya binahong dan berasal dari Korea. Namun tanaman ini sebenarnya sudah lama ada di Indonesia dan biasa disebut gendola (Basella rubra Linn). Daun binahong sebagai obat kencing manis, sesak nafas, darah rendah, radang ginjal, muntah muntah, gegar otak ringan.
Hipotensi atau yang lazim dikenal sebagai teknan darah rendah adalah suatu keadaan dimana tekanan darah lebih rendah atau turun dibawah angka normal hingga mencapai 90/60 mmhg dimna nilai normal ekanan darah seseorang pada orang sehata secra umum berkisar 120/80 mmhg. Tekanan darah merupakan hasil kerja jantung yang memompa darah untuk bersikulasi didalam tubuh melaui pembuluh darah.
Selain meningkatkan vitalitas pria, daun binahong dapat menyembuhkan luka dalam dan luar seperti setelah operasi, typus, maag, radang usus dan ambeien. Dapat pula mengatasi pembengkakan dan pembekuan darah, memulihkan kondisi lemah setelah sakit, rematik, luka memar terpukul, asam urat dan mencegah stroke.
Untuk pemakaian dalam, Soejiyo membuatnya sebagai berikut: ambil rhizoma (umbi) secukupnya, dicuci bersih, kemudian direbus, setelah dingin disaring dan hasilnya diminum 2-3 kali sehari, Cara ini untuk menyembuhkan luka bekas operasi, maag, typus, disentri, kesegaran jasmani (tambah telur dan madu), mencegah stroke, asam urat dan sakit pinggang
Program Studi Pendidikan Biologi FKIP Universitas Muhammadiyah Malang
Jl. Tlogomas 246 Malang Telp 464318
ABSTRACT
Plant is growing vines. Often used as a gendola or circular arch over the garden path. Some are name Binahong and come from Korea. But this plant is already long existed in Indonesia and called gendola (Basella rubra linn). Binahong leaves as diabetes drugs, shortness of breath, low blood, kidney inflammation, vomiting vomiting, mild concussion.
Hypotension, or what is commonly known as low blood pressure is a condition in which blood pressure is lower or falls below the normal rate until it reaches 90/60 mmHg when the person’s normal blood pressure in healthy individuals generally ranges from 120/80 mmHg. Blood pressure is the result of the heart that pumps blood to circulate in the body through blood vessels.
In addition to enhancing the vitality of a man, leaves binahong can heal inside and out like after the surgery, typhoid, ulcers, colitis and hemorrhoids. Can also cope with the swelling and blood clots, restoring weak after the illness, arthritis, bruising hit, uric acid and prevent stroke.
For use in, Soejiyo made as follows: take the rhizome (root) to taste, washed, then boiled, filtered, and the results after a cold drink 2-3 times a day, this way to heal surgical wounds, ulcers, typhoid, dysentery, physical fitness (add eggs and honey), prevent stroke, gout and back pain.
Key Word: binahong leaves, hypotension, low blood
ABSTRAK
TANAMAN ini tumbuh merambat. Sering digunakan sebagai gendola atau gapura yang melingkar di atas jalan taman. Ada yang menamainya binahong dan berasal dari Korea. Namun tanaman ini sebenarnya sudah lama ada di Indonesia dan biasa disebut gendola (Basella rubra Linn). Daun binahong sebagai obat kencing manis, sesak nafas, darah rendah, radang ginjal, muntah muntah, gegar otak ringan.
Hipotensi atau yang lazim dikenal sebagai teknan darah rendah adalah suatu keadaan dimana tekanan darah lebih rendah atau turun dibawah angka normal hingga mencapai 90/60 mmhg dimna nilai normal ekanan darah seseorang pada orang sehata secra umum berkisar 120/80 mmhg. Tekanan darah merupakan hasil kerja jantung yang memompa darah untuk bersikulasi didalam tubuh melaui pembuluh darah.
Selain meningkatkan vitalitas pria, daun binahong dapat menyembuhkan luka dalam dan luar seperti setelah operasi, typus, maag, radang usus dan ambeien. Dapat pula mengatasi pembengkakan dan pembekuan darah, memulihkan kondisi lemah setelah sakit, rematik, luka memar terpukul, asam urat dan mencegah stroke.
Untuk pemakaian dalam, Soejiyo membuatnya sebagai berikut: ambil rhizoma (umbi) secukupnya, dicuci bersih, kemudian direbus, setelah dingin disaring dan hasilnya diminum 2-3 kali sehari, Cara ini untuk menyembuhkan luka bekas operasi, maag, typus, disentri, kesegaran jasmani (tambah telur dan madu), mencegah stroke, asam urat dan sakit pinggang
PENDAHULUAN
Daun binahong ini tumbuh merambat. Sering digunakan
sebagai gendola atau gapura yang melingkar di atas jalan taman. Ada yang
menamainya binahong dan berasal dari Korea. Namun tanaman ini
sebenarnya sudah lama ada di Indonesia dan biasa disebut gendola
(Basella rubra Linn). Hampir semua bagian tanaman binahong seperti umbi,
batang dan daun dapat digunakan dalam terapi herbal. Kini bibitnya
mudah dibeli di objek wisata Kopeng. Tanaman ini memang tumbuh baik
dalam lingkungan yang dingin dan lembab.
Manfaat tanaman ini sudah dipetik Soejiyo, mantan karyawan Kanindotex
yang biasa nglaju Solo-Semarang setiap kali bekerja. Katanya, daun
binahong adalah herba yang dapat memulihkan stamina yang loyo. Hal ini
bertujuan untuk mengurangi konsumsi obat kimia dan memanusiakan organ
tubuh kita ( kasihan ginjal kita setiap hari digelontor obat kimia).
Dalam hal ini saya akan mengambil contoh tentang tumbuhan binahong.
Tumbuhan ini telah dikenal memiliki kasiat penyembuhan yang luar
biasa dan telah ribuan tahun dikonsumsi oleh bangsa Tiongkok, Korea,
Taiwan dll. Di kawasan Asia Tenggara, tumbuhan ini merupakan konsumsi
wajib penduduk Vietnam ketika melawan invansi Amerika, namun sayangnya
tanaman ini masih asing untuk daerah Indonesia. Tumbuhan merambat ini
misterius karena belum banyak literatur maupun penelitian ilmiah yang
mengungkapkan khasiatnya. Namun, secara empiris, masyarakat
memanfaatkannya untuk membantu proses penyembuhan beragam penyakit.
Daun binahong adalah sejenis tanaman obat yang mampu tumbuh di
berbagai tempat termasuk di dataran rendah maupun dataran tinggi dan
mempunyai banyak khasiat bagi kesehatan maupun pengobatan. Tanaman
binahong sebenarnya sudah sejak lama tumbuh di Indonesia tetapi baru
akhir-akhir ini saja tanaman ini banyak digunakan bahan pengobatan
alternatif. Manfaat daun binahong yang pada awalnya berasal dari daerah
Korea ini konon telah banyak digunakan oleh tentara Vietnam ketika
berperang melawan Amerika. Daun binahong telah banyak digunakan sebagai
tanaman obat oleh bangsa Tiongkok, Korea dan Taiwan sejak ribuan tahun
yang lalu. Tanaman ini di Cina dikenal dengan nama Dheng San Chi. Selain
daunya akar, batang serta umbi tanaman ini bisa digunakan sebagai obat.
Hipotensi atau yang lazim dikenal sebagai teknan darah rendah
adalah suatu keadaan dimana tekanan darah lebih rendah atau turun
dibawah angka normal hingga mencapai 90/60 mmhg dimna nilai normal
ekanan darah seseorang pada orang sehata secra umum berkisar 120/80
mmhg. Tekanan darah merupakan hasil kerja jantung yang memompa darah
untuk bersikulasi didalam tubuh melaui pembuluh darah.
Untuk mengetahui seseorang dalam kondisi tekanan darah rendah ataupun
tekanan darah tinggi, seseorang harus melakukan pemeriksaan tensi darah
dengan menggunakan alat pengukur tekanan darah dengan memperhatikan
angka systolic (bagian atas) dan angka diastolic (bagian bawah) sebagai
contoh jika seseorang memiliki tensi darah 120/80 mmhg. Tekanan darah
sistolik (angka bagian atas) mewakili tekanan di arteri-arteri ketika
otot jantung berkontraksi dan memompa darah ke seluruh bagian tubuh.
Sedangkan, tekanan darah diastolik (angka bagian bawah) mewakili tekanan
di arteri-arteri ketika otot jantung mengendur (relax) dan menerima
kembali darah dari seluruh tubuh setelah berkontraksi.
Manfaat Daun Binahong Sebagai Pengobatan
Manfaat daun binahong adalah sebagai pengobatan herbal untuk
mengobati berbagai macam penyakit berat dan penyakit ringan. Kategori
penyakit berat adalah batuk/muntah darah, paru-paru, sesak nafas,
kencing manis, borok akut, patah tulang, radang ginjal, darah rendah, gegar otak ringan dan gatal.
Sedangkan untuk kategori penyakit ringan adalah disentri,
ambien, hidung mimisan, luka bakar, jerawat, usus bengkak, gusi
berdarah, lemah syahwat, kelancaran haid serta menjaga stamina tubuh. Khasiat daun binahong
yang sangat banyak ini bisa anda peroleh dengan berbagai cara, anda
bisa mengunyah langsung daun ini atau bisa membuatnya menjadi ramuan
maupun teh. Saat ini daun binahong telah banyak diolah menjadi berbagai
macam obat maupun kosmetik. Kita dapat dengan mudah menjumpai teh yang
dibuat dari daun binahong. Teh daun binahong diolah dari daun binahong
yang dikeringkan, jika kita ingin mengkosumsinya kita hanya perlu
menyeduhnya dengan air panas. Allah SWT berfirman dalam Al Qur’an surat
Asy Syu’araa ayat 78-81:
Artinya: “(Yaitu Tuhan); Yang telah menciptakan aku, maka Dia-lah
yang menunjuki aku. Dan Tuhanku; Yang Dia memberi makan dan minum
kepadaku. ‘Dan apabila aku sakit, Dia-lah yang menyembuhkan aku’. Dan
yang akan mematikan aku, dan akan menghidupkan aku (kembali).”(Q.S Asy
Syu’araa: 78-81).
Daun Binahong adalah jenis tanaman yang amat berkhasiat untuk
menyembuhkan beberapa penyakit. Beberapa lembar daun ini dikunyah hingga
halus atau dimasak dengan segelas air dan diminum beserta ampasnya atau
lebih mudah di jus atau diblender. Kategori penyakit berat yaitu,
batuk/ muntah darah, paru-paru bolong, kencing manis, sesak nafas
(bengek), borok akut yang menahun, patah tulang, darah rendah, radang
ginjal, segala macam gatal-gatal atau eksim kulit, dan gegar otak ringan
maupun berat. Untuk kategori penyakit berat tersebut dibutuhkan waktu
penyembuhan hingga 6 bulan, diusahakan agar bersabar minum obat ini
setiap hari.
Gambar 1 Daun Binahong
Sumber: http://www.garudaterkini.web.id
Khasiat utama tanaman binahong yaitu, menyembuhkan luka dalam dan
luar, baru operasi, thipus, radang usus, maag, ambein, pembekakkan dan
pembekuan darah, memulihkan kondisi lemah setelah sakit, rematik, luka
memar terpukul dan terkilir, mencegah stoke.
Kandungan Daun Binahong
Kandungan yang terdapat dalam daun binahong antara lain adalah
antimikroba. Antimikroba pada daun binahong sangat reaktif terhadap
beberapa kuman penyebab infeksi pada luka bakar maupun luka karena
terkena benda tajam. Khasiat daun binahong yang luar biasa juga karena
daun binahong mengandung asam askorbat yang mampu meningkatkan daya
tahan tubuh terhadap infeksi dan mempercepat penyembuhan.
Gambar 2 Daun Binahong
Sumber: http://www.garudaterkini.web.id
Binahong dikenal memiliki kasiat penyembuhan yang luar biasa, dan
telah ribuan tahun dikonsumsi oleh bangsa Tiongkok, Korea, Taiwan dan
lain-lain. Hampir semua bagian dari tanaman binahong seperti umbi,
batang dan daun dapat digunakan dalam terapi herbal.
Berdasarkan hasil penelitian Binahong mengandung saponin, alkaloid
dan polifenol. Sesuai dengan zat kimia yang dikandungnya, binahong (Anredera cordifolia (Ten.) Steenis)
berkhasiat sebagai obat batuk atau muntah darah, radang paru-paru,
kencing manis, sesak nafas, borok akut yang menahun, darah rendah,
radang ginjal, gejala liver, disentri, hidung mimisan, habis bedah
operasi, luka bakar, luka akibat benda tajam, jerawat, usus bengkak,
gusi berdarah, kurang nafsu makan, melancarkan haid, haid habis bersalin
(melahirkan), menjaga stamina tubuh agar tetap sehat, penghangat badan,
dan lemah syahwat juga antibakteri. Allah SWT berfirman dalam Al
Qur’an:
Artinya: “Dan di bumi ini terdapat bagian-bagian yang
berdampingan, dan kebun-kebun anggur, tanam-tanaman dan pohon kurma
yang bercabang dan tidak bercabang, disirami dengan air yang sama. Kami
melebihkan sebagian tanam-tanaman di atas sebagian yang lain tentang
rasanya. Sesungguhnya pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda
(kebesaran Allah) bagi kaum yang berpikir.” (Q.S Ar Ra’du:4).
Penyebab Hipotensi (Tekanan Darah Rendah)
Terjadinya tekanan darah rendah sangat berkaitan dengan adanya
gangguan jantung dalam memompa darah. Adapun penyebabnya yaitu, (a)
melemahnya otot jantung yang berakibat volume darah yang dipompa oleh
jantung sedikit sehingga tekanan darah menurun, (b)terjadinya peradangan
pada kantong yang mengelilingi jantung (pericardium) yang biasa dikenal
sebagai pericarditis yang menyebabkan cairan menumpuk didalam
pericardium dan menekan jantung sehingga membatasi kemampuan
jantunguntuk mengisi dan memompa darah ke seluruh tubuh, (c) adanya
bekuan darah dalam ebuluh vena (pulmonary embolism) dimana bekuan darah
ini dapat menghalangi aliran darah kedalam bilik kiri (left ventricle)
dari paru-paru dan kibatnya akan mengurangi darah yang kembali ke
jantung untuk dipompa, (d) bradycardia atau denyut jantung yang lambat
yang dapat mengurangi jumlah darah yang dipompa oleh jantung. Angka
detak jantung istirahat untuk seorang dewasa sehat adalah antara 60 dan
100 detak/menit. Hal ini berkaitan dengan heart rate yaitu berapa kali
jantung berdenyut dalam satu menitnya. Semakin tinggi heart rate,
semakin tinggi pula tekanan darah, (e) tegangan perifer atau tegangan
kekakuan pembuluh darah. Pembuluh darah yang kaku aakan berefek pada
semakin tingginya tekanan darah, begitu juga sebaliknya.
Cara Mencegah Dan Mengatasi Darah Rendah
Dalam mengobati penyakit tekanan darah rendah terdapat cara mengatasi
penyakit darah rendah. Diantaranya adalah, (a) biasakan pola hidup
sehata dengan mengkonsumsi makanan yang sehat dan bergizi serta mengatur
jadwal dan pola makan, sdisarankan untuk mengonsumsi makanan yang cukup
kadar garam karena makanan yang mengandung kadar garam tinggi dapat
meningkatkan tekanan darah, (b) atur jadwal istirahat atau tidur dimalam
hari, hindari begadang dan mulai tidur saat larut malam. Upayakan anda
mendapatkan waktu istirahat minimala 6 jam sehari karena jika anda
kurang tidur maka anda akan mudah mengalamu ganguan jantung, (c)
minumlah air putih dlam jumlah yang cukup, sekitar 8-10 gelas per hari.
Sesekali minum kopi agar memacu peningkatan degup jantung sehingga
tekanan darah akan meningkat, (d) berolahraga teratur seperti joging
selama 30 menit setiap hari. Dngan berolah raga akan membuat jantung
sehat sehingga tekanan darah stabil.
Menu Daun Binahong Untuk Penyembuhan Darah Rendah
Sebagai penyambuhan darah rendah terdapat cara mengolah daun binahong untuk menurunkan tekanan darah rendah.
Menu daun binahong I: Keripik Binahong
Bahan:
1 ikat binahong, cari yang daunnya lebar dan muda. Pilih daunnya saja.
Bahan-bahan bumbu:
- 3 siung bawang putih
- 2 sdm ketumbar
- 1/2 sdt jintan
- Garam secukupnya, kemudian haluskan keempat bahan tersebut.
- 5 sdm tepung beras
- 5 sdm tepung terigu
- 200 ml air
Cara Membuat :
- Mencampur semua bumbu hingga menjadi adonan yang agak kental dan lengket (kentalnya seperti membuat tempe mendoan).
- Mencelupkan daun binahong.
- menggoreng satu per satu di dalam minyak yang banyak, balik, angkat.
menu daun binahong II: Jus Binahong
jus daun binahong
Bahan-bahan:
- 5 lembar daun binahong
- 2 sendok makan madu
- 250cc air
Alat:
- Blender
Cara membuat:
- Cuci bersih daun binahong.
- Masukkan kedalam blender.
- Blender selama 3 menit sampai berbusa.
- Masukkan kedalam gelas tambahkan 2 sendok madu. Dan siap dihidangkan.
KESIMPULAN
- Daun binahong adalah tumbuhan merambat. Sering digunakan sebagai gendola atau gapura yang melingkar di atas jalan taman. Ada yang menamainya binahong dan berasal dari Korea. Namun tanaman ini sebenarnya sudah lama ada di Indonesia dan biasa disebut gendola (Basella rubra Linn).
- Hipotensi atau yang lazim dikenal sebagai tekanan darah rendah adalah suatu keadaan dimana tekanan darah lebih rendah atau turun dibawah angka normal hingga mencapai 90/60 mmhg dimana nilai normal tekanan darah seseorang pada orang sehat secara umum berkisar 120/80 mmhg.
- Kandungan yang terdapat dalam daun binahong anara lain adalah antimikroba.
- Daun Binahong adalah jenis tanaman yang amat berkhasiat untuk menyembuhkan beberapa penyakit. Beberapa lembar daun ini dikunyah hingga halus atau dimasak dengan segelas air dan diminum beserta ampasnya atau lebih mudah dijus atau diblender.
- Berdasarkan hasil penelitian daun binahong mengandung saponin, alkaloid dan polifenol. Sesuai dengan zat kimia yang dikandungnya, binahong (Anredera cordifolia (Ten.) Steenis) berkhasiat sebagai obat tekanan darah rendah.
- Menu daun binahong sebagai obat darah rendah dapat dibuat kripik daun binahong dan jus daun binahong tanpa disaring dan diminum dua kali sehari.
DAFTAR PUSTAKA
Jull et al. 2004. Honey as a Topical Treatment for Wounds. The Cochrane Database of Systematic Review.
Suyanto. 2006. Penanganan Luka Bakar secara intensif. Numed: Bandung.
Yahya, Harun. 1998. Pengobatan jerawat. Ganesha express: Jakarta.
Yahya, Harun. 2008. Kandungan dalam daun tumbuhan. Ganesha express: Jakarta.
Aznan, Lelo. 2008. Pharmacologic Effect of Bee Products to the Human Health. available at http://www.sobat-muda.com
Willix et al. 1992. A Comparison of the Sensitivity of
Wound-Infecting Spesies of Bacteria to the Antibacterial Activity of
Manuka Honey and Other Honey. Journal of Applied Bacteriology, Volume
73, Number 5. available at http://www.internurse.com